Thursday 30 June 2016

Now You See Me

Beberapa hari yang lalu saya berkesempatan nonton salah satu film baru yang saat ini sedang marak, Now You See Me 2. NYSM 2 bercerita tentang petualangan para pesulap yang dikenal dengan nama horsemen dalam memperjuangkan kebebasan mereka. Bagi yang sudah khatam menonton NYSM yang pertama tentu tak akan kesulitan mengikuti film ini. Bagi yang belum, well.. disarankan untuk lihat yang pertama dulu biar lebih enjoy mengikuti jalan ceritanya. Hehe..
Ada yang menarik dalam film ini. Diceritakan ada sebuah perusahaan teknologi yang memiliki teknologi luar biasa canggih yang mampu menghancurkan batasan-batasan privasi diseluruh tempat di bumi ini. Teknologi tersebut tersimpan dalam sebuah chip seukuran kartu remi (yep, seukuran kartu..) yang dapat memecahkan semua algoritma enkripsi yang ada. Satu scene yang menarik adalah saat salah seorang horseman yang tanpa sengaja meletakkan smartphone nya di sebuah alat yang berbentuk dinding sumur selama beberapa menit. Dari sana perusahaan teknologi itu (yang pada ternyata musuh dari para horsemen)  mampu menyalin semua informasi dalam smartphone si horseman. Wow! Abaikan sisi security nya, butuh kecepatan penyalinan data yang luar biasa bukan? Belum lagi algoritma yang mampu memecahkan semua enkripsi? Dalam bentuk chip seukuran kartu? Hmm…